Dalam rangka mempersiapkan perkuliahan semester Gasal tahun ajaran 2020-2021, Program Studi Aqidah dan Filsafat Islam ikut serta dalam kegiatan sinkronisasi jadwal perkuliahan yang diselenggarakan oleh Fakultas Ushuluddin dan Dakwah – IAIN Surakarta. Acara yang rutin diadakan setiap semester baru ini merupakan upaya yang dilakukan fakultas untuk menselaraskan jadwal sekaligus dosen pengampu mata kuliah pada masing-masing Program Studi dengan harapan agar dapat berjalan sesuai standar beban mengajar.
Acara yang berlangsung pada hari Selasa, 14 Juli 2020 di Gedung FUD ruang 204 tersebut dihadiri oleh para Dekanat, Kaprodi, Sekprodi dan pegawai bagian akademik Fakultas berjalan dengan baik dan lancar. Dalam sambutan, Dekan menyampaikan bahwa masa pandemi ini sebetulnya akan memperlihatkan siapa yang tangguh dan rapuh dalam segala aspek, bukan hanya fisik. Oleh karenanya beliau mendorong agar seluruh civitas akademi dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya, khususnya dalam pengelolaan perkuliahan dengan profesional dan proporsional. Beliau menegaskan dengan memperkenalkan filosofi TATAK; Transparan, Adil, Tanggung Jawab, Akuntabel, Kredibel. [AHM]